Daftar Isi
Blog.VPNGAME.com — Cara Lock CELL ID Modem Huawei E3372 Hilink. Kalian bisa melakukan Lock CELL ID untuk mengunci sinyal dari BTS untuk mendapatkan kualitas sinyal yang bagus dan mendapatkan kecepatan internet yang maksimal. Kalian bisa melakukan lock cell id pada modem huawei e3372 kalian, dengan syarat kalian harus upgrade firmware modem kalian ke firmware mod hilink.
Untuk cara merubah ke mode hilink dengan firmware mod, kalian bisa mengikuti tutorial dari rureka berikut ini:
https://rureka.com/cara-merubah-modem-huawei-e3372-mobile-partner-ke-hilink/
Terdapat kelebihan dan juga kekurangan dalam melakuan lock cell id ini, kelebihan yang bisa kalian dapatkan tentu saja kita akan mendapatkan koneksi yang lebih stabil karena mengunci/lock cell id dari BTS yang tidak pada pengguna.
Kekurangannya, ketika cell id yang sudah kunci tiba-tiba hilang, maka jaringan kita juga akan hilang dan internet tidak akan jalan. Hal ini disebabkan karena ketika lock cell id pada bts yang jauh dari tempat kita, berbeda jika tidak melakukan penguncian/lock cell id, maka modem otomatis akan mencari cell id lain jika cell id yang sedang digunakan hilang.
Jika sudah memahami syarat, kekurangan serta kelebihan dari melakukan lock id, kalian bisa mengikuti tuorial dibawah ini.
Lock/Kunci Cell ID di Modem Huawei E3372
Hal pertama yang perlu kalian lakukan adalah melakukan pengecekan jaringan.
1. Silahkan lakukan beberapa kali speedtest. Jika sudah dirasa stabil dan cepat, kalian bisa membuka WebUI Modem kalian.
2. Buka menu Settings > System > Device Information. Atau kalian bisa membukanya melalui link berikut ini:
3. Selanjutnya akan muncul informasi dari modem kalian. Perhatikan bagian Band, EARFCN dan Frequency (DL/UL).
4. Kemudian silahkan unduh file berikut ini:
https://www.mediafire.com/file/ju3qr6840ge93xw/Lock_Cell_ID_E3372.rar/file
5. Ekstrak file tersebut. Kemudian klik kanan file “run.cmd” lalu klik Run As Administrator.
6. Selanjutnya masukkan angka 1 untuk melakukan lock cell id. Lalu tekan enter.
7. Tunggu proses menyambungnya. Kemudian silahkan band yang kalian gunakan, pada contoh berikut ini band yang digunakan ada B3, jadi masukkan angka 3.
8. Selanjutnya masukkan PCI, kalian bisa melihat PCI pada menu Device Information sebelumnya. Lalu tekan enter.
9. Terakhir masukkan DL Frequency. Kamu bisa cek pada menu Frequency (DL/UL). DL Frequency berada di sebelah kiri. Jika jumlahnya 1870.0, maka kalian perlu memasukkan 18700 pada menu Lock Cell ID. Dan tekan enter.
10. Setelah selesai maka modem kalian akan otomatis restart/reboot. Tunggu proses rebootnya dah modem hubungkan kembali modem kalian.
Kalian bisa mencoba band lain untuk menemukan sinyal yang sekiranya paling bagus di tempat kalian. Untuk melakukan unlocking, kalian bisa membuka file run.cmd tadi lalu masukkan angka 2.
Alternatif: Memasang Firmware Mod Support Lock Cell ID
Kalian juga bisa memasang firmware mod yang sudah support Lock Cell ID, jadi kalian bisa melakukan lock cell id langsung di webui modem huawei e3772 kalian. Untuk tutorialnya kalian bisa simak di video tutorial di channel bang reyre menggunakan link berikut ini:
Dengan memasang firmware mod tersebut, kalian bisa dengan mudah melakukan lock cell id pada webui modem kalian seperti gambar dibawah ini.
Done. Sekian tutorial kali ini, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.